6 Aplikasi Download Video Instagram Terbaik

By digitek

Lihat video menarik di Instagram dan pengen download tapi tidak tahu caranya? Jangan kawatir, karena kamu bisa mendownload video-video menarik tersebut dengan menggunakan aplikasi download video Instagram terbaik berikut ini.

Seperti yang sudah kita ketahui, Instagram merupakan aplikasi sosial media yang paling digemari saat ini selain facebook dan twitter. Ada begitu banyak konten menarik yang dibagikan melalui Instagram dalam format foto maupun video.

Khusus untuk konten video, ada sebagian orang yang ingin mendownload video-video keren di Instagram agar nantinya bisa dilihat kembali secara offline. Namun Instagram sendiri diketahui tidak memiliki fitur download video.

Nah bagi kalian yang ingin mendownload video di Instagram tidak perlu kawatir karena kali ini Digitek.id akan membahas beberapa aplikasi download video Instagram terbaik yang bisa kamu gunakan seperti berikut ini.

6 aplikasi download video instagram (Android)

1. IV Saver Photo Video Download for Instagram & IGTV

Aplikasi download video Instagram - IV Saver Photo Video Download for Instagram & IGTV

IV Saver Photo Video Download for Instagram & IGTV – Photo via play.google.com

Aplikasi download video Instagram yang pertama adalah IV Saver Photo Video Download for Instagram & IGTV. Dengan aplikasi ini kamu bisa mendownload foto dan video. Bukan itu saja, kamu juga bisa menyalin keterangan foto dan video tersebut. Keren bukan? Bagusnya lagi kamu bisa menggunakan aplikasi ini tanpa perlu melakukan login terlebih dahulu. Dan yang paling keren, kamu juga bisa mendownload video IGTV dengan menggunakan aplikasi ini.

Download: IV Saver Photo Video Download for Instagram & IGTV

2. Downloader for Instagram: Photo & Video Saver

Downloader for Instagram: Photo & Video Saver

Downloader for Instagram: Photo & Video Saver – Photo via play.google.com

Dengan aplikasi ini kamu dapat mendownload video Instagram dengan sangat mudah. Tinggal copy URL postingan foto dan video Instagram yang kamu inginkan kemudian paste di aplikasi ini maka foto dan video tersebut akan didownload dan tersimpan secara otomatis. Tampilannya yang simple akan memudahkan kamu menggukanan aplikasi download video Instagram yang satu ini.

Download: Downloader for Instagram: Photo & Video Saver

3. Video Downloader – for Instagram Repost App

Aplikasi download video instagram - Video Downloader for Instagram App

Video Downloader for Instagram App – Photo via play.google.com

Aplikasi download video Instagram berikut ini juga tidak kalah mudah untuk digunakan. Cara menggunakan nya juga hampir mirip dengan aplikasi Downloader for Instagram, yaitu kamu tinggal copy URL foto atau video yang kamu inginkan kemudian paste di aplikasi ini. Maka foto atau video tersebut akan terdownload dan tersimpan secara otomatis. Dengan bantuan aplikasi ini, kamu tidak hanya dapat mengunduh foto atau video dari Instagram tetapi juga dapat menyalin tag serta memposting ulang.

Download: Video Downloader – for Instagram Repost App

4. FastSave for Instagram

Aplikasi download video instagram - FastSave for Instagram

FastSave for Instagram – Photo via play.google.com

Sesuai namanya, kamu bisa mendownload foto dan video Instagram dengan cepat hanya dengan satu klik menggunakan bantuan aplikasi ini. Bahkan kamu juga bisa mendownload foto dan video dengan kualitas HD.

Penggunaan aplikasi ini juga sangat mudah dibandingkan aplikasi download foto dan video Instagram yang lain nya. Kamu tinggal install aplikasi FastSave for Instagram kemudian menjalankan nya. Setelah itu buka aplikasi Instagram kamu dan klik “Salin tautan” atau “Copy Link” pada postingan yang ingin kamu download. Maka foto dan video tersebut akan terdownload dan tersimpan secara otomatis.

Download: FastSave for Instagram

5. SwiftRepost

Aplikasi download video instagram - SwiftRepost

SwiftRepost – Photo via play.google.com

Buat kamu yang suka memposting ulang sebuah konten maka SwiftRepost sangat cocok untuk kamu gunakan. Tidak perlu ribet untuk download dulu kemudian posting ulang. Kamu tinggal buka Instagram kamu lewat aplikasi ini kemudian kemudian mengklik tombol “Salin tautan” atau “Copy Link”.

Kekurangan aplikasi ini yaitu kamu harus login ke akun Instagram kamu melalui aplikasi ini. Namun jangan kawatir untuk masalah kemanan karena aplikasi ini menyertakan password-protected app lock sehingga kamu bisa menggunakan nya secara aman.

Download: SwiftRepost

6. Quick Save

Aplikasi download video instagram - Quick Save

Quick Save – Photo via play.google.com

Quick Save adalah aplikasi download foto dan video Instagram yang memiliki cara kerja yang hampir sama dengan FastSave for Instagram. Yaitu dengan menginstall Quick Save, mengaktifkannya kemudian bukan aplikasi Instagram dan klik “Salin tautan” atau “Copy Link” pada postingan yang ingin kamu download untuk mendownload dan menyimpannya secara otomatis.

Quick Save juga menyediakan fitur untuk mengedit foto dan video kamu dengan berbagai filter warna yang keren. Selain itu kamu juga bisa membagi sebuah foto menjadi 9 bagian (Instagram grid)

Download: Quick Save

Segitu aja dulu yang bisa Digitek.id bagikan mengenai aplikasi download video Instagram terbaik. Pesan dari mimin gunakanlah aplikasi diatas sebijaksana mungkin. Jangan gunakan untuk hal-hal yang bertujuan negatif seperti mencuri konten orang lain untuk keuntungan kita sendiri.

Jangan lupa baca juga beberapa tips ampuh untuk meningkatkan follower Instagram secara alami agar akun IG kamu makin banyak pengikutnya dan sukses.

Sampai jumpa di artikel berikutnya.

Tinggalkan Balasan