10 Mouse Gaming Terbaik Dan Paling Recommended

By digitek

Mau tau Mouse Gaming terbaik di Indonesia?

Kamu seorang gamer? Biar main game makin enak dan pro, kamu butuh banget mouse gaming yang keren.

Yang jelas, mouse yang diperlukan bagi seorang gamers tentu nggak sembarang mouse. Kualitas mouse juga menjamin performa kamu saat bermain game. Jadi, kamu butuh mouse gaming khusus dengan kemampuan yang handal, mulai dari DPI, IPS, Poling Rates dan masih banyak lainnya.

DPI, IPS, Poling Rates? Apa itu ya?

Buat kamu yang masih pemula, jelas kamu masih asing dengan istilah-istilah tersebut. So, aku akan share sedikit cara memilih mouse gaming dengan mudah.

Selain itu, aku juga bakal kasih rekomendasi beberapa mouse gaming terbaik buat para gamers. Jadi, yuk langsung check this out!

Cara Jitu Memilih Mouse Gaming

Banyak orang yang belum tau kalau sebenarnya mouse gaming itu dibedakan menjadi dua jenis, yaitu untuk game bertema MMO dan juga FPS (First Person Shooter).

Karena karakteristik yang berbeda, kamu perlu memilih dengan cermat nih gamers. Kira-kira jenis mana yang cocok dengan tipe game yang kamu mainkan.

Tipe game FPS

Untuk jenis game FPS kamu harus memperhatikan DPI, Polling rate dan juga IPS pada mouse yang akan kamu beli.

DPI atau Dots Per Inch adalah jumlah titik yang akan kursor mouse kamu lewatkan pada saat kamu menggeser atau menggerakkan mouse. Makin tinggi DPI yang dimiliki oleh mouse membuat pergerakan kursor akan semakin cepat.

Saat bermain mouse game dengan DPI tinggi, makin sedikit gerakan yang kamu butuhkan untuk menggerakkan karakter kamu. So, tanggan kamu nggak cepat lelah.

Di sisi lain, dengan DPI yang rendah kamu bisa membidik lebih cepat dan mudah saat bermain game FPS seperti Call of Duty dan lainnya.

Selain DPI, kamu juga harus memperhatikan Polling Rate dari mouse yang akan kamu beli. Polling Rate sendiri adalah jumlah informasi yang akan dikirim mouse ke PC kamu per detiknya.

Makin tinggi polling rate yang ada pada mose kamu, makin cepat informasi yang akan di terima PC kamu setiap kali kamu menekan tombol pada mouse. Pada permainan seperti Counter-Strike, Fortnite, dan PUBG, Polling Rate sangatlah penting. Alasannya, karena tipe game ini bergantung pada kecepatan baik itu pemain maupun respon dari hardware yang kamu pakai.

Yang terakhir, ada IPS  (Inches Per Second ) atau juga dikenal dengan tracking speed adalah suatu akngka yang menunjukkan seberapa cepat sebuah mouse merespon sebuah gerakan. Pastikan mouse yang akan kamu beli mempunyai tingkat IPS yang besar ya Gamers! Karena mouse dengan IPS rendah biasanya akan lambat merespon pergerakan kamu biarpun kamu gerakkan dengan cepat.

Mouse untuk Type Game MMO RPG

Tau game dengan type MMO RPG? Yups, MMO RPG adalah singkatan dari Massively Multiplayer Online Role Playing Game.

Di permainan game MMO RPG, biasanya ada shortcut-shortcut yang lumayan banyak. Inilah yang bikin kamu butuh usaha ekstra dalam memainkan game jenis ini.

Karena shortcut yang banyak ini juga, akhir-akhir ini sudah mulai banyak produsen-produsen mouse ternama yang mendesain produk mereka untuk digunakan bermain game jenis MMO RPG.

Biasanya, mouse tipe game MMO mempunyai banyak side-button yang memudahkan kamu mengakses skill-skill yang telah diinput. Tentunya, kamu akan bingung saat pertama kali pakai mouse gaming dengan banyak side-button. Tapi kalau kamu sudah terbiasa, bermain dengan mouse tipe ini bisa sangat memudahkan kamu dalam bermain game MMO RPG.

10 Mouse gaming paling Recommended Tahun 2019

baik cukup untuk kata pengantarnya. sekarang saatnya kita masuk ke topik pembahasan awal.

buat kamu yang lagi bingung untuk memilih mouse, berikut daftar mouse yang paling recommended dan wajib kamu punya versi Digitek.id

 1. Logitech Gaming Mouse G403

Buat kamu para gamers yang butuh mouse gaming dengan performa tinggi dan tetap nyaman, mouse yang satu ini adalah pilihan yang tepat buat kamu.

10 Mouse Gaming Rekomendasi Terbaik Indonesia

Logitech g403

Dengan-desain yang ergonomis membuat mouse yang satu ini tetap nyaman dipakai meski untuk dipakai dalam waktu yang lama.

Dilengkapi dengan sensor gaming mouse PMW3366 yang biasa dipakai oleh para atlet e-Sport profesional dunia membuat mouse yang satu ini tangguh namun tetap ekonomis.

Spesifikasi Logitech Gaming Mouse G403 adalah sebagai berikut.

  • DPI : 200-12.000 (dapat disesuaikan)
  • Jenis : Wired
  • IPS : >400 IPS
  • Polling Rate : 1.000/s
  • Jumlah Tombol : 6
  • Berat : 87,3 gr (dapat disesuaikan)
  • Cara memegang : Palm grip dan claw grip

2. Logitech Optical Gaming Mouse G300s

Mau mouse gaming terbaik dengan kualitas kayak Razer tapi nggak punya uang?

Tenang aja, Logitech punya produk alternatif yang nggak kalah berkualitas dari mous-mouse tangguh dengan harga selangit itu.

10 Mouse Gaming Rekomendasi Terbaik 2019

Mouse Logitech G300S

Logitech dengan produknya yang dinamakan Logitech Optical Gaming Mouse G300s menawarkan produk mouse gaming terbaik mereka dengan spesifikasi handal tapi tetap ekonomis. Seluruh tombol di mouse ini bisa kamu program dengan aplikasi bawaan agar bisa sesuai dengan jenis permainan kamu.

Selain itu, desainnya yang ambidextrous membuat mouse ini bisa dipakai oleh kamu yang kidal.

Spesifikasi Logitech Optical Gaming Mouse G300s adalah sebagai berikut.

  • DPI : 200- 2.500 (dapat disesuaikan)
  • Jenis : Wired
  • IPS : >150 IPS
  • Polling Rate : 1.000/s
  • Jumlah Tombol : 9
  • Berat : 82 gr
  • Cara memegang : Fingertip grip, Palm grip dan Claw grip

3. Cougar Minos X3

Satu lagi nih mouse ekonomis dengan performa berkualitas yang datang dari salah satu perusahaan ternama! Yaps, Cougar yang khusus untuk produksi mouse.

Mouse Game Murah Berkualitas

Cougar Mouse Gaming

Cougar Minos X3 ini dilengkapi dengan fitur-fitur seperti Sensor PMW 3310, Omron switch dan desain yang ergonomis dijamin bisa bikin kamu puas, Gamers! So, nggak heran deh kalau mouse ini menyabet banyak penghargaan dan menjadi favorit bagi banyak orang.

Spesifikasi Cougar Minos X3 adalah sebagai berikut.

  • DPI : 400- 3.200 (dapat disesuaikan)
  • Jenis : Wired
  • IPS : 130 IPS
  • Polling Rate : 125 – 1.000/s (dapat disesuaikan)
  • Jumlah Tombol : 6
  • Berat : 94 gr
  • Cara memegang : Fingertip Grip dan Claw Grip

4. BenQ ZOWIE Medium e-Sports Mouse Gaming EC2-B

Dengan pengaturan yang praktis, mouse ini telah menjadi salah satu mouse idola bagi para pemain e-Sport profesional. Rekomendasi ini terutama buat kamu yang sering bepergian seperti mengikuti tournament di luar kota.

benQ Zowie

Zowie gaming mouse

Dengan ukuran yang bisa kamu pilih, mouse gaming terbaik ini cocok banget buat kamu yang ingin punya mouse yang memiliki ukuran yang pas di tangan.

Spesifikasi BenQ ZOWIE Medium e-Sports Mouse Gaming EC2-B adalah sebagai berikut.

  • DPI : 400- 3.200 (dapat disesuaikan)
  • Jenis : Wired
  • IPS : tidak dicantukan
  • Polling Rate : 125 – 1.000/s (dapat disesuaikan)
  • Jumlah Tombol : 5
  • Berat : 90 gr
  • Cara memegang : Palm grip dan Claw grip

5.  Logitech G PRO Wireless Mouse

Satu lagi, produk dari Logitech yang nggak boleh kamu lewatkan, Logitech G PRO Wireless Mouse! Mouse gaming keren adalah mouse ciptaan Logitech dengan bekerjasama dengan 50 orang pemain e-Sport profesional.

Rekomendasi Mouse untuk Game Terbaik

Logitech G PRO Wireless Mouse

Logitech dengan para pemain e-sport profesional ini berhasil menciptakan sensor HERO 16K yang di klaim merupakan sensor gaming paling akurat.

Disamping sensor yang canggih, bobotnya yang ringan juga merupakan kelebihan yang sangat menarik dari mouse yang satu ini.

Jadi buat kamu yang penasaran bagaimana rasanya memainkan game layaknya para pemain e-Sport profesional, maka mouse yang satu ini adalah pilihan yang pas buat kamu.

Spesifikasi Logitech G PRO Wireless Mouse adalah sebagai berikut.

  • DPI : 100 – 12.000 (dapat disesuaikan)
  • Jenis : Wireless
  • IPS : >400
  • Polling Rate : 1.000/s
  • Jumlah Tombol : 4 -6 (dapat disesuaikan)
  • Berat : 80 gr
  • Cara memegang : Fingertip grip, Palm grip dan Claw grip

6. Logitech MMO Gaming Mouse G600

Buat kamu para penggila game type MMO PRG, mouse yang satu ini cocok banget buat kamu.

Dengan mouse Logitech MMO Gaming Mouse G600 ini, pengalaman bermain game MMO kamu dijamin lebih seru dan cepat dalam mengakses skill.

Mouse PC Game Terbaik

Tampilan Logitech G600

Dilengkapi dengan side-button yang melimpah membuat kamu dapat menginput berbagai macam skill yang kamu butuhkan saat bermain game jenis MMO.

Untuk spesifikasi Logitech MMO Gaming Mouse G600 adalah sebagai berikut.

  • DPI : 200-8.200 (dapat disesuaikan)
  • Jenis : Wired
  • IPS : 160 IPS
  • Polling Rate : 1.000/s
  • Jumlah Tombol : 20
  • Berat : 133 gr
  • cara memegang : palm grip dan claw grip

7. Razer DeathAdder Elite

Gamers manapun pasti nggak asing sama nama yang satu ini! Yaps, Razer adalah salah satu perusahaan mouse gaming terbaik dunia. Ditambah lagi dengan produk bernama Razer DeathAdder Elite ini, Razer jadi makin nggak bisa terpisah dengan dunia game.

Untuk produknya yang satu ini, Razer telah berkolaborasi dengan Omoron. Omoron sendiri adalah perusahaan mouse switch terkenal dalam pembuatan Razer DeathAdder Elite ini.

mouse gaming razer

deathadder elite

Dengan teknologi asli Razer, mouse ini dapat merespon lebih cepat dan bisa bertahan hingga 50 juta klik.

Jadi buat kamu yang nyari mouse dengan kecepatan respon yang handal dan awet untuk di gunakan cukup lama, maka produk razer yang satu ini patut kamu coba.

Spesifikasi Razer DeathAdder Elite adalah sebagai berikut.

  • DPI : 16.000 (dapat disesuaikan)
  • Jenis : Wired
  • IPS : 450 IPS
  • Polling Rate : 1.000/s
  • Jumlah Tombol : 7
  • Berat : 105 gr
  • Cara memegang : Fingertip grip, Palm grip dan Claw grip

8. Logitech Lightspeed Wireless Gaming Mouse G703

Di klaim sebagai Lightspeed Wireless, tentu mouse ini bisa mengalahkan wired mouse lainnya! Artinya, G703 ini cocok banget buat kamu yang seneng main FPS.

Apalagi kalau ditambahkan powerplay, dijamin kamu nggak perlu takut lagi buat kehabisan batrai ditengah permainan.

Mouse Terbaik untuk Game PC

Logitech Lightspeed G703

Spesifikasi Logitech Lightspeed Wireless Gaming Mouse G703 adalah sebagai berikut.

  • DPI : 200-12.000 (dapat disesuaikan)
  • Jenis : Wireless
  • IPS : 400 IPS
  • Polling Rate : 1.000/s
  • Jumlah Tombol : 6
  • Berat : 107 gr (dapat disesuaikan)
  • Cara memegang : Palm grip dan Claw grip

9. SteelSeries Rival 650 Wireless

Mouse wireless  satu ini sudah dilengkapi dengan fitur fast-charging. Jadi, mouse ini bisa mengisi daya hanya selama 15 menit dan bisa dipakai hingga 10 jam.

SteelSeries diproduksi dengan spesifikasi tinggi kali ini memungkinkan kamu para gamers mengkustomisasi sendiri mouse kamu.

Daftar Mouse Game Terbaik

SteelSeries 650 Gaming Mouse

Kamu bsa mengkustomisasi mouse dari tombol sampai berat yang kamu inginkan dari mouse ini. Selain kemudahan dalam kustomisasi, SteelSeries Rival 650 Wireless ini juga sudah dilengkapi dengan sensor tebarunya yaitu TrueMove3+ Dual SensorSystem.

Sensor jenis terbaru dari SteelSeries ini memungkinkan kamu mengontrol mouse secara penuh meskipun dengan mouse yang dalam keadaan sedikit mengambang.

Spesifikasi SteelSeries Rival 650 Wireless adalah sebagai berikut.

  • DPI : 100-12.000 (dapat disesuaikan)
  • Jenis : Wireless
  • IPS : 350 IPS
  • Polling Rate : 1.000/s
  • Jumlah Tombol : 7
  • Berat : 121 gr (dapat disesuaikan)
  • Cara memegang : Fingertip grip, Palm grip, Claw grip

10. Razer Naga Trinity

Satu lagi produk canggih dari Razer yaitu Razer Naga Trinity. Buat kamu yang seneng main berbagai macam genre game, maka produk dari Razer yang satu ini adalah jodoh kamu.

Daftar mouse Logitech untuk game

Razer Naga Trinity

Seperti namanya Razer Naga Trinity, mouse yang satu ini dilengkapi dengan 3 jenis side button yaitu jenis side button dengan 2 , 7 dan 12 tombol yang bisa kamu pilih sesuai dengan keperluanmu.

Pastinya, mouse yang satu ini praktis banget buat kamu yang suka main FPS, MMO ataupun MOBA secara bergantian.

Spesifikasi Razer Naga Trinity adalah sebagai berikut.

  • DPI : 16.000
  • Jenis : Wired
  • IPS : 450 IPS
  • Polling Rate : 1.000/s
  • Jumlah Tombol : 19 (dapat disesuaikan)
  • Berat : 120 gr
  • Cara memegang : Fingertip grip

Kesimpulan

Gimana? Udah ada yang bikin hati kecantol?

Emang sih semua mouse gaming tadi keren-keren dengan spesifikasi dan kemampuan yang nggak perlu diragukan lagi. Tapi, nggak berarti kalau semua mouse bisa kamu pakai untuk tujuan yang beda.

Jadi, pastikan untuk milih mouse berdasarkan game yang kamu mainkan. Dengan begitu, mouse bisa jadi salah satu penentu kemenangan kamu waktu melawan musuh.

Mouse ini bisa kamu coba buat main 10 game gratis online yang seru banget! Selain itu, mode game kamu nggak akan maksimal tanpa keyboard PC terbaik untuk gaming.

So, pastikan semua tools game kamu lengkap ya! Yuks baca juga 10 rekomendasi laptop terbaik untuk gaming di Digitek.id!

Tinggalkan Balasan