Cara Mudah Mendapatkan Fragment Hero Mobile Legends

By Digitek

Biasanya untuk mendapatkan hero Mobile Legends permanen kita perlu membelinya di Shop dengan battle point ataupun diamond.

Tapi, selain itu sebenarnya ada item yang digunagan untuk membeli hero permanen. Item tersebut adalah fragmen hero. Berikut cara mudah mendapatkan fragmen hero Mobile Legends yang perlu kamu ketahui.

1. Dari Peti Medali Gratis

Cara Mudah Mendapatkan Fragment Hero Mobile Legends

via MLBB

Cara mudah mendapatkan fragmen hero Mobile Legends pertama yakni dengan memanfaatkan peti gratis yang diberikan Moonton. Peti gratis bisa kamu dapatkan setiap enam jam sekali yang berisikan sejumlah fragmen, salah satunya hero.

2. Dari Daily Login

Kamu juga bisa mendapatkan fragmen hero dari login harian atau daily login. Tiap semigu sekali daily login akan direset. Dengan rutin melakukan login harian, kamu bisa mendapatkan 2 buah fragmen hero gratis tiap minggu.

3. Misi Starlight

Misi Starlight yang berhasil kalian selesaikan akan memberikan point untuk upgrade level starlight. Tiap kenaikan level starlight akan ada item yang bisa didapatkan secara gratis.

Salah satunya adalah fragment hero. Pastikan selesaikan misi starlight untuk mengumpulkan banyak fragment hero.

4. Putar Lucky Spin

Cara Mudah Mendapatkan Fragment Hero Mobile Legends

via Lucky Spin

Memutar lucky spin juga bisa dilakukan untuk mendapatkan fragmen hero. Caranya, gunakan tiket sebanyak 20 untuk sekali spin.

Hero fragment yang bisa didapatkan dari sini adalah 1x Hero Fragment yang merupakan cara mudah dan cepat untuk mendapatkan hero fragment di Mobile Legends.

5. Mendapatkan Fragment Hero dari Peti Aktifitas

Cara mudah mendapatkan hero fragment Mobile Legends lainnya yakni dengan menyelesaikan misi harian. Misi harian akan memberikanmu point aktifitas yang bisa digunakan untuk membuka petti hadiah.

Tiap hari kemungkinan kamu bisa mendapatkan point aktifitas sebesar 200 point. Dalam empat hari, kamu bisa membuka peti hadiah yang didalamnya berisi fragment hero. Pastikan untuk menyelesaikan misi harian agar point aktivitasmu bertambah banyak.

6. Mengikuti Event

Tiap kali Moonton mengeluarkan skin baru untuk hero, biasanya ada event yang jika diselesaikan kamu bisa mendapatkan fragmen hero.

Misalnya, saat Moonton merilis skin untuk Karina maka akan ada event yang salah satu tugasnya yakni menggunakan Karina di salah satu match. Setelah itu, kamu bisa mendapatkan fragment hero.

7. Draw Magic Wheel

Cara lainnya yakni dengan melakukan roll di magic wheel. Mengingat harga per draw tidak murah, kamu perlu mempersiapkan diamond untuk menebusnya.

8. Misi Harian

Misi harian menyumbang fragment hero yang lumayan cukup terutama jika kamu punya misi tambahan dari top up pertama di bulan tersebut.

9. Bundle

Fragment hero juga bisa didapatkan dari bundle bulanan atau mingguan yang bisa dibeli di shop. Tapi, harganya tidaklah murah.

10. Returning Player

Cara Mudah Mendapatkan Fragment Hero Mobile Legends

via MLBB

Bagi player yang sudah tidak lama tidak memainkan game Mobile Legends, mereka bisa mendapatkan reward returning player. Reward berisi berbagai item, mulai dari hero gratis hingga fragment.

Itulah berbagai cara mudah mendapatkan Fragmen Hero Mobile Legends. Terapkan semua cara di atas agar bisa mengumpulkan banyak fragment hero dengan maksimal.

Tinggalkan Balasan