15 Lagu Anime Terbaik Yang Enak di Dengar

By digitek

Keseruan nonton anime jadi satu paket dengan lagu pengiringnya. Ada di setiap episode anime, lagu anime berbahasa Jepang perlahan jadi terdengar biasa. Walaupun tidak jarang pendengar tidak benar-benar paham lagu tersebut. Kamu begitu kah?

Beberapa anime ada yang membuat lagu temanya sendiri. Biasanya pengembangannya mengikuti perjalanan cerita dari anime. Sehingga ada hubungan yang lebih unik pada lagu dan cerita sekaligus.

Umumnya lagu anime punya kualitas yang baik karena untuk keperluan mendukung tayangan. Yang nantinya menjadi satu paket dalam anime. Makanya lagu anime biasanya punya kualitas di atas rata-rata.

Dari banyak tema anime, banyak juga variasi musik pengiring. Membuat tidak mudah bosan penikmatnya. Dan kali ini, kami merangkum 15 lagu anime yang bisa masuk ke dalam daftar putar kamu. Langsung aja cek rangkumannya.

15 Lagu Anime Terbaik

1. The World – Lagu Anime Death Note

Rekomendasi lagu anime pertama adalah The World oleh Nightmare. Warna lagu ini cocok dengan Death Note yang gelap dan penuh dengan konflik taktikal. Terutama dari kedua karakter utama, L dan Light Yagami (KIRA).

Anime dan musik yang mengiringi ini sudah berusia cukup lama. Lagu The World dirilis tahun 2006 oleh grup musik Nightmare. Saat ini sudah 15 tahun sejak tahun perilisannya. Sementara anime Death Note mendapatkan adaptasi pada Oktober 2006. Mengikuti kesuksesan dari perilisan manga dengan judul yang sama.

Secara singkat, isi lagu menceritakan sebuah revolusi. Sejalan dengan topik dalam anime Death Note yang menceritakan revolusi. Kamu bisa nostalgia lagi dengan anime dan lagu ini sebelum masukkan ke daftar putar aplikasi musik kamu. Cek video musik resminya di bawah.

2. Alones – Lagu Anime BLEACH

Rekomedasi untuk mengisi daftar putar aplikasi musikmu yang kedua adalah Alones yang oleh Aqua Timez. Lagu ini menjadi lagu pengiring untuk pembuka anime BLEACH.

Alones dari Aqua Timez ini yang pada salah satu verse lagunya mengkombinasikan variasi musik dengan pengaruh timur tengah. Dan digunakan sebagai lagu pembuka ke 6 dari serial BLEACH. Memberi kesan berbeda pada konflik cerita yang mulai semakin intens dan padat pada serialnya.

Sayangnya Aqua Timez yang membawakan lagu ini sudah menyatakan bubar beberapa tahun lalu. Walaupun begitu, kamu masih bisa menikmati karya-karya lama mereka. Salah satunya Alones ini, langsung klik tombol putar aja di bawah ini.

3. Unravel – Lagu Anime Tokyo Ghoul

Penggemar anime dimanjakan dengan pengalaman baru dari vokal pria ini. Rekomendasi lagu berikutnya datang dari penyanyi pria dengan vokal yang sangat unik. Namanya adalah Toru Kitajima atau lebih sering dikenal dengan TK. Sebuah kebetulan yang sangat membahagiakan penggemar anime dipertemukan dengan kualitas suaranya.

Salah satunya bisa dilihat dari salah satu lagu pengiring Tokyo Ghoul berjudul Unravel. Kamu bisa cek videonya disini.

Lagu berjudul Unravel ini digunakan untuk lagu anime Tokyo Ghoul. Sebuah anime dengan berbagai genre di dalamnya. Pembangunan plot utamanya adalah sebuah ras pemakan manusia bernama Ghoul. Konflik disajikan dari perspektif seorang anak yang tubuhnya harus dimodifikasi karena sebuah kecelakaan.

Dari modifikasi tersebut membuat Kaneki menjadi separuh manusia dan ghoul. Atau bisa dibilang bukan manusia, bukan juga ghoul. Topik pencarian identitas dan jati diri digambarkan dengan baik melalui plot tersebut.

4. Change The World – Lagu Anime Inuyasha

Hampir semua anak generasi tahun 2000-an kenal dengan anime Inuyasha ini. Begitu juga dengan lagu anime Change The Wolrld yang dulu menghiasi layar kaca setiap minggu pagi.

Alunan pembuka lagu yang sangat ikonik membuat lagu sangat mudah diingat. Bahkan setelah bertahun-tahun dari penayangan Inuyasha, lagu ini masih sering dinyanyikan ulang oleh beberapa kreator konten. Uniknya, lagu anime ini dinyanyikan oleh sebuah boyband bernama V6 jauh sebelum gelombang budaya Korea masuk ke Indonesia.

Anime Inuyasha menceritakan seorang karakter bernama Inuyasha yang merupakan seorang manusia setengah siluman. Tergolong anime yang memiliki konflik yang cukup rumit. Ditambah dengan jumlah karakter yang makin bertambah dari waktu ke waktu. Tidak semua anak pada masanya bisa merangkum jelas konflik dan cerita dari serial ini.

Tetapi Inuyasha berhasil menjadi hiburan anak yang cukup efektif. Pengemasan cerita yang ringan dan jadwal tayang seminggu sekali cocok untuk anak-anak pada masanya. Jadi anime dan lagu anime rekomendasi tambahan untuk nostalgia masa kecil ya. Cek video resminya disni.

5. Fly High!!! – Lagu Anime Haikyuu

Bergeser ke anime yang sekarang masih dalam penayangan. Rekomendasi lagu anime ini adalah Fly High!! dari anime Haikyuu. Lagu pembuka anime olahraga ini oleh sebuah band bernama BURNOUT SYNDROMES. Nama yang unik ya untuk sebuah band.

Lagu dengan vokal lantang dan tempo yang membangkitkan semangat. Pasangan yang sangat cocok dengan tema kompetisi di anime Haikyuu.

Haikyuu sendiri menceritakan perjalanan karakter Hinata, Kageyama, dan anggota tim bola voli Karasuno lainnya. Tergolong anime dengan tema olahrga yang pengembangan detail dan ceritanya sangat akurat. Bukan jenis anime olahraga yang berkombinasi dengan fantasi atau kekuatan super. Haikyuu berusaha menyajikan pertandingan dan kompetisi dengan drama yang dalam, tapi tetap realis.

Haikyuu belum lama ini mendapatkan penutupan cerita dalam format manga. Sementara untuk format anime, penggemar perlu bersabar menunggu musim terbaru Haikyuu yang baru akan hadir tahun 2022 nanti.

6. Silhouette – Lagu Anime Naruto

Salah satu anime paling mainstream lintas generasi tentu saja Naruto. Serial yang mengadaptasi konsep ninja dengan unsur mistik (Jepang pada umumnya) kembali populer belakangan ini. Beberapa penggemar anime baru, memulai pengalaman menonton anime dari serial ini.

Naruto sendiri memiliki dua serial utama dalam progres ceritanya, yaitu Naruto (OG) dan Naruto Shippuden. Seri Naruto (original) berlatar pada masa-masa karakter utama dan pendukung berada pada usia anak-anak menuju remaja. Serial berlanjut ke Naruto Shippuden setelah momen time-skip yang kemudian menggambarkan karakter sebagai remaja dan dewasa.

Salah satu lagu anime yang enak didengar adalah Silhouette oleh KANA-BOON.

7. Kakai Kitan – Jujutsu Kaisen

Serial anime yang sedang naik daun, Jujutsu Kaisen tidak ketinggalan dalam rekomendasi anime dengan lagu pengiring yang enak didengar. Lagu berjudul Kaikai Kitan yang dibawakan oleh Eve menjadi pengiring serial ini. Jenis lagu yang membangkitkan semangat juga makin mendukung berbagai pertarungan dengan animasi dan grafis yang apik dari Jujutsu Kaisen.

Kualitas animasi dan gambar yang apik, membuat MAPPA sebagai studio yang menggarap seri ini mendapat pujian yang cukup tinggi. Bersama dengan Jujutsu Kaisen, MAPPA juga mengerjakan animasi untuk seria Attack on Titan musim terakhir.

8. Shock – Attack on Titan

Tentu saja Attack on Titan masuk ke dalam daftar ini. Rekomendasinya datang dari musim terakhir yang punya keputusan berbeda. Musim ke empat dari serial anime ini memilih musisi lain untuk mengisi lagu pengiringnya. Setelah sebelumnya secara berturut-turut bekerjsama dengan Linked Horizon.

Musim penutup ini, Attack on Titan mengajak Yuko Ando untuk mengisi lagu penutup. Membawakan lagu berjudul Shock di akhir tayangan. Lantunannya yang lembut dan menyerupai seorang pencerita membawa suasana tegang tersendiri bagi penggemar yang mengaitkan dengan alur cerita.

Cerita Attack on Titan musim terakhir ini sementara menggantung pada momen penyerangan Paradis di serial animenya. Kelanjutan dan penutup dari cerita ini masih perlu menunggu sampai dengan tahun 2022. Walaupun sebenarnya Hajime Isyama sudah menamatkan serial manga dari Attack on Titan ini beberapa waktu lalu.

9. Shinzou Wo Sasageyo – Attack on Titan

Masih dari seri yang sama, Attack on Titan. Pada musim kedua, Attack on Titan mengembangkan lagu pengiring yang menyesuaikan cerita berjalan. Linked Horizon yang berturut-turut bekerjsama dalam musim sebelumnya, kembali lagi di musim kedua.

Membawakan sebuah lagu berjudul Shinzou Wo Sasageyo. Mewakili secara jelas isi cerita dan progress konflik yang makin tinggi. Menjadi salah satu lagu anime paling populer, bahkan bagi kalangan bukan penggemar anime sekalipun. Tentu lagu ini sangat dekat dengan karakter Erwin Smith dari Survey Corps yang tampil berani sampai akhir hayatnya.

10. Blue Bird – Naruto Shippuden

Rekomendasi lain dari serial Naruto Shippuden adalah Blue Bird oleh Ikimono Gakari. Lagu ini menjadi sangat ikonik sebagai pembuka di awal perkembangan cerita Naruto Shippuden. Suara vokalis wanita dari grup ini sangat unik dan menjadikannya lebih mudah diingat.

11. Gurenge – Demon Slayer

Tentu tidak ada yang meragukan kualitas suara LiSA, termasuk dalam lagu pengiring anime Demon Slayer ini. Penyanyi bernama asli Risa Oribe ini punya kualitas vokal yang sangat kuat dan cocok untuk jenis musik rock.

Lagu Gurenge benar-benar jadi salah satu lagu yang mengeksplor kualitas suaranya dengan sangat baik. Emosi yang keluar juga benar-benar terasa. Coba deh cek videonya ini tanpa animasi Demon Slayer.

12. Butter-Fly – Digimon Adventure

Tentunya lagu ini adalah lagu sejuta umat bagi para penggemar anime. Serial Digimon mungkin jadi serial anime pertama bagi sebagian orang. Membuat lagu-lagu pengiringnya sangat berkesan di hati penggemar. Salah satu yang masih sering dinyanyikan ulang hingga sekarang adalah Butter-Fly.

13. Yesterday – Hello World

Rekomendasi berikutnya tidak datang dari serial, tapi dari anime yang tayang dalam format layar lebar. Sebuah anime berjudul Hello World menjadi perbincangan akhir 2019 lalu. Anime ini mengangkat tema time travel dengan karakter utama Naomi Katagaki.

Sebagai pengiring dari anime ini, sebuah lagu berjudul Yesterday dibawakan oleh sebuah band yang sedang naik daun di Jepang. HIGE DANdism memberikan pengalaman musik yang unik pada lagu Yesterday. Lagu ini tergolong cukup penuh dengan eksperimen, yang ternyata menjadi ciri khas dari HIGE DANdism.

Anime beserta lagu pengiringnya cukup sukses diterima para penggemar. Hasilnya, sebuah spin-off cerita dikembangkan dari cerita utama. Sementara untuk HIGE DANdism, lagu Yesterday saat ini sudah mencapai 124 juta penonton total di Youtube.

14. Zen Zen Zense – Kimi no NaWa

Membahas anime dalam format layar lebar, tentu kurang lengkap kalau tidak membahas karya-karya Makoto Shinkai. Salah satu karya yang menjadi gebrakan di dunia animasi secara global adalah Kimi no Nawa. Dalam versi internasional memiliki judul “Your Name”.

Sebagai pengiring dari anime ini, RADWIMPS membawakan beberapa lagu pengiring. Salah satu yang cukup favorit adalah Zen Zen Zense. Selain anime yang mendapat publikasi secara internasional, RADWIMPS juga berkesempatan memproduksi ulang lagu-lagu mereka dalam Bahasa Inggris.

Jadi, kamu bisa mendengarkan dua versi untuk hampir seluruh lagu pendukung anime ini. Dalam perilisannya, publikasi internasionalnya mengganti seluruh iringan musik dengan lagu-lagu RADWIMPS yang sudah diterjemahkan.

15. Rain – Garden of Words

Masih dari anime karya Makoto Shinkai. Karya lawasnya dengan format animasi pendek berjudul Garden of Words. Atau dalam Bahasa Jepangnya memiliki judul Kotonoha no Niwa.

Diiringi dengan lagu yang sangat memanjakan telinga pendengar. Dari Motohiro Hata yang menjadi spesialis lagu-lagu romantis dan bermakna dalam. Dengan judul RAIN mengiringi anime Garden of Words yang sebagian besar berlatar hujan.

Menceritakan sebuah romansa rumit antara guru dengan murid yang berada dalam satu instansi. Oh ya, untuk kamu yang baru mengikuti karya-karya Makoto Shinkai, beberapa karakter dalam animasi pendek Garden of Words ini juga muncul di Kimi no Nawa lho

Bagian terbaik dari anime ini adalah long-shot di akhir anime dengan iringan lagu Motohiro Hata ini sampai selesai. Memberi kebebasan penonton untuk melepas emosi yang tertahan sepanjang film.

Penutup

Ya, sudah sampai bagian akhir dari 15 rekomendasi lagu anime ini. Ada banyak pilihan lagu anime dengan berbagai latar belakang genre yang bisa kamu tambahkan ke dalam daftar putar. Beberapa daftar di atas datang dari anime lawas dan beberapa anime yang masih dalam proses tayang.

Kamu bisa mengoleksi juga lagu anime dari anime yang berformat layar lebar. Biasanya memiliki kualitas di atas rata-rata.

Tinggalkan Balasan