Cara Ganti Server Free Fire

By Digitek

Sedang mencari cara ganti server Free Fire? Tepat sekali karena artikel ini akan membahasnya. Ada banyak alasan mengapa pemain ingin berganti server.

Mulai dari ingin mencoba region baru di luar server yang digunakan selama ini hingga berburu event. Penting diketahui, untuk berganti server, pemain wajib membuat akun baru.

Itu karena pihak Garena punya aturan sendiri yang diterapkan pada game-nya yakni satu akun hanya bisa menggunakan satu server. Kecuali pemain punya alasan yang tepat misalnya mengikuti turnamen Internasional.

Cara Ganti Server Free Fire Dengan Mudah

Untuk bisa ganti server, kamu perlu membuat akun baru dan menginstal aplikasi VPN. Ada banyak sekali aplikasi VPN yang bisa kamu download di Play Store atau App Store.

Pilih saja sesuai keinginan. Yang terpenting adalah VPN tersebut bisa digunakan untuk mengakses jaringan internet di luar negeri. Jika sudah, lanjutkan dengan langkah berikut ini.

  • Buka Menu Pengaturan HP Cari Menu Aplikasi

Setelah mengunduh dan menginstal aplikasi VPN di ponsel, kamu bisa langsung pergi ke menu pengaturan dan cari menu Aplikasi

  • Cari Free Fire, pilih Hapus Data

Setelah masuk menu aplikasi, cari game Firee Fire yang sudah terinstal. Selanjutnya pilih Hapus Data. Itu karena aplikasi masih terhubung ke akun lamamu.

Caranya yakni dengan membuka menu Firee Fire – pilih Setting – Delete Data. Kamu juga perlu menghapus cache dalam game.

Cara Ganti Server Free Fire

via PC

  • Masuk Aplikasi VPN

Selanjutnya, masuk aplikasi VPN yang sudah diunduh. Setelah itu, ganti server region sesuai keingianmu. Pastikan region yang dipilih support dengan game Free Fire. Jika sudah, tunggu beberapa saat sampai dengan proses selesai.

  • Buka Game Free Fire

Pastikan VPN berhasil terhubung dengan game Free Fire. Jika sudah, kamu bisa membuka game Free Fire. Nantinya, kamu diminta untuk membuat akun baru. Lakukan registrasi seperti biasa.

  • Akun Baru Siap Digunakan

Setelah proses registrasi berhasil, kamu bisa langsung bermain dengan server baru. Kamu bisa menggunakan server baru sesuai keinginan.

Kamu akan merasakan lingkuungan baru, bertemu pemain baru dan juga event yang mungkin tidak ada di server lama.

Cara Pindah Server Free Fire Tanpa Ganti Akun

Pindah server akan berhasil jika pemain membuat akun baru dan menggunakan VPN. Tetapi jika ingin pndah server dengan akun lama, tidak ada salahnya untuk mencoba cara ini.

Caranya yakni dengan mengajukan diri untuk pindah server ke pihak Garena. Mintalah bantuan ke Customer Service Garena di https://support.garena.co.id/freefire.

Banyak pemain yang sudah mencoba cara ini, tetapi kebanyakan gagal karena memang sulit dilakukan. Pihak CS Garena sendiri bahkan jarang memberi respon request ganti server akun.

Nah, itulah cara ganti server Fire Fire dengan mudah dan aman. Semoga artikel ini bermanfaat dan selamat bersenang-senang dengan server baru.

Tinggalkan Balasan