5 Agen Valorant Untuk Pemula Terbaik 2021

By Digitek

Dalam game Valorant, ada banyak pilihan karakter yang disebut agen. Mereka punya skill berbeda dan unik. Agen Valorant untuk pemula terbaik 2021 ini bisa digunakan karena kemampuannya mudah dikontrol.

Siapa saja sih Agen Valorant yang cocok digunakan untuk pemula? Langsung saja, berikut rekomendasinya.

1. Agen Valorant Untuk Pemula Terbaik 2021 – Brimstone

Agen Valorant Untuk Pemula Terbaik 2021

via Valorant

Agen Valorant untuk pemula terbaik 2021 pertama ada Brimstone. ia mempunyai set atau perlengkapan yang mumpuni tapi mudah dikendalikan.

Ia juga merupakan aset yang bagus yang dimiliki dalam tim. Skill khasnya yakni Sky Smoke merupakan salah satu asap terbaik dalam game.

Skill tersebut mmeungkinkan pemain menjatuhkan tiga granat asap tanpa menempatkan posisinya dalam bahaya.

Ultimate-nya, Orbital Strike bisa dieksekusi dengan mudah dari jarak jauh dan memberikan damage cukup besar.

Kamu tidak perlu berbakat secara menanis untuk mengendalikan kemampuan Brimstone. Hal itulah yang menjadikan agen ini cocok digunakan untuk pemula.

2. Sova

Agen Valorant Untuk Pemula Terbaik 2021

via Valorant

Jika kamu lebih suka bermain aman, Sova merupakan agen yang tepat. Ia dilengkapi dengan Owl Drone dan Recon Bolt yang punya kemampuan mengetahui lokasi musuh tanpa harus mengintip.

Skill ultimate-nya mudah dieksekusi. Kamu hanya perlu mengarahkan dan mengklik untuk menembakkan sampai dengan tiga ledakan energi mematikan.

Sova juga punya kemampuan menembus dinding yang akan memberikan pemain lapisan perlindungan ekstra saat menyerang.

3. Agen Valorant Untuk Pemula Terbaik 2021 – Sage

Agen Valorant Untuk Pemula Terbaik 2021

via Valorant

Sage merupakan salah satu agen terjuat dan mudah untuk dikendalikan. Healing Orb-nya bisa digunakan pada rekan satu tim dan dirinya sendiri.

Ultimate-nya memungkinkan ia menghidupkan kembali rekan satu tim. Tapi, Barrier Orb-nya agak sedikit sulit.

Sage mampu menyulap tembok besar yang  menghalangi musuh dan mendorong rekan satu tim ke tempat yang lebih tinggi.

Bagi pemula mungkin perlu membaisakan diri untuk memutar dan menempatkan dinding. Pastikan mengingat-ingat dan menggunakan klik kanan untuk mencari posisi yang pas.

Meski ultimate-nya sangat kuat, tapi kamu harus pintar dalam memilih siapa yang harus dibangkitkan dan kapan waktu yang tepat untuk melakukannya.

Tidak akan berguna jika kamu mencoba menghidupkan kembali agen jika harus berlari melintasi peta dan membuka diri.

4. Viper

viper

via Valorant

Agen Valorant terbaik untuk pemula selanjutnya ada Viper. Skillnya hampir mirip dengan Phoenix yakni Toxic Screen dan Snake Bite.

Ultimate-nya, Viper’s Pit cukup mudah dieksekusi dan memberikan kemampuan untuk mengendalikan serta memblokir situs. Skillnya itu juga bisa membantunya menanam spike dengan aman.

Tapi, satu hal yang harus kamu ketahui bahwa Viper membutuhkan bahan bakar untuk mengaktifkan kembali sejumlah skillnya.

Jadi, kamu perlu meminta bantuan rekan satu tim lainnya untuk menggantikanmu sementara saat mengisi ulang skill Viper.

5. Agen Valorant Untuk Pemula Terbaik 2021 – Raze

Raze

via Valorant

Jika kamu punya gaya bermain agresif, agen Raze sangatlah cocok. Semua skillnya Straight dan mudah dikendalikan untuk menyerang musuh, meski kamu bukan penembak handal.

Paint Shells-nya bertindak sebagai granat cluster yang menghasilkan jumlah damage tak terhingga. Ultimate-nya, Showstopper merupakan peluncur roket raksasa.

Dua skill tersebut yang punya potensi besar untuk membunuh musuh. Kamu bisa memberikan tekanan dan menjadi rekan tim yang cukup berguna jika benar-benar seorang pemula dalam Valrorant.

Tapi, kamu tidak bisa hanya mengandalkan kemampuan damage dealing ability-nya. Ada yang lebih berguna lagi yakni paket ledakan atau Blast Pack.

Namun, kamu harus membiasakan diri dengan waktu dan jarak dari ledakan tersebut. Jangan menggunakannya kecuali punya rencana cadangan yang tepat untuk keluar dari situasi sulit.

Nah, itulah sejumlah agen Valorant untuk pemula terbaik 2021 yang bisa dimainkan. Semoga bisa membuatmu lebih berguna dalam tim sembari mempelajari mekanik game.

Tinggalkan Balasan