10 Drama Korea Terbaik Akan Rilis 2020!
Apa yang kamu lakukan buat isi waktu luang? Hobby sih ada banyak banget kan ya. Termasuk nonton Drakor sampai baper, nangis sendiri di kamar, bahkan sampai kebawa mimpi.
Korea Selatan emang terkenal dan populer banget sama cowok dan cewek cantik. Mereka masuk dalam girl band, boy band, sampai drama yang bikin kamu nangis terisak-isak. Skill mereka dalam membawakan sebuah naskah cerita, menghayati setiap adegan yang ada, serta style mereka bisa membuatmu melting.
Kalau emang kamu pecinta drama Korea, pantang deh buat lewatkan film-film yang masuk dalam list kita kali ini!
Table of Contents
10 Drakor Terbaik 2020
Perlu kamu tau, Drakor terdiri dari beberapa jenis genre. Artinya, kita udah siapkan drama Korea dalam list ini apapun genre favorit kamu!
1. Here
Drama satu ini bikin kita penasaran banget gara-gara ceritanya masih nggak dipublikasikan buat publik. Tapi sentilan ceritanya sih tentang orang-orang yang masuk dalam organisasi non-pemerintah suka rela.
Kenapa sih kita masukkan drama ini dalam list?
Meski belum tau tentang plot yang sebenarnya, tapi kehadiran sosok Han Ji-Min, Lee Byun-Hun, Nam Joo-hyuk, serta Shin Min-ah dan juga direktur pengalaman Noo He-kyung pasti punya sensasi yang bikin kamu suka banget.
2. Sweet Home
Dari namanya aja, mungkin kamu udah bisa mengira cerita drama Korea satu ini tentang apa. Jangan salah ya. Cerita ini bukan khusus percintaan yang mendayu-ndayu. Tapi lebih pada misteri.
Sweet Home diangkat dari adaptasi Webtoon. Ceritanya ada seorang murid yang kelihangan semua keluarganya gara-gara kecelakaan. Dia akhirnya tau ada orang yang berubah jadi monster yang memberantas manusia.
Kita masih menantikan alur cerita drakor yang digarap oleh PD Lee Eung-bok yang collabs sama beberapa direktur dan penulis cerita yang belum pernah ia lakukan sebelumnya.
Oh iya, casting utama dalam drama ini adalah So Kang, Lee Jin-wook, Lee Do-hyun dan Lee Si-young.
3. Stranger
Kangen nih sama peraih medali emas 2017 lalu? Tenang aja, kini Stanger kembali bakal mengobati rasa kangen itu. Menariknya, Stranger masih digarap oleh Lee Soo-yeon, writer terbaik dalam Baeksang Arts Awards.
Buat kamu yang belum sempat nonton Stranger 2017, ceritanya tentang persekutor berdarah dingin yang bekerjasama dengan detektif untuk membedah kasus korupsi dan pembunuhan dalam kantornya.
Kita harap sih cerita yang diangkat di edisi kedua ini hampir sama lah kayak yang pertama. Keseruan cerita detektif dan kriminal selalu jadi penantian kita.
4. Dr. Romantic 2 (SBS)
Sadar nggak kalau drama Korea itu jarang banget mengeluarkan edisi ke dua. Kalaupun ada edisi kedua, pasti casting nya juga beda. Untungnya, ini nggak terjadi di Dr. Romantic 2. Han Suk-kyu masih jadi aktor utama dan dibantu oleh artis lain.
Meski Seo Hyun-jin dan Yoo Yeon-seok nggak kembali dalam serial ini, tapi mereka diganti oleh artis yang nggak kalah bertalenta. Siapa lagi kalau bukan Lee Sung-kyung dan Ahn Heo-seop.
Masih dengan penulis yang sama, kamu bakal berharap ada aksi dan adegan yang bikin kangen waktu 2017 lalu.
5. Hospital Playlist
Kalau drama satu ini adalah projek dari PD Shin Won-ho, orang dibalik suksesnya Prison Playbook serta serial Reply. Dibantu oleh rekan kerjanya dulu, Lee Won-jung, Shin berhasil mengemas cerita ini jadi unik dan kamu banget.
Ceritanya sih simple tapi mengena, yaitu tentang kehidupan pegawai rumah sakit. Drakor satu ini menggambarkan harapan hidup, penyakit, dan bahkan kematian yang dikemas dramatis.
Lihat perjuangan dan cerita 5 kawan dalam membantu perjuangan hidup pasien di rumah sakit ini ya.
6. Hi Bye, Mama!
Akhirnya, Kim Tae-hee kini udah punya drama sendiri setelah sekitar 5 tahun muncul di edisi premiere. Selain itu, Hi Bye, Mama! juga jadi signal dan tanda Lee Kyu-hyung sebagai tokoh utama.
Cerita ini menggambarkan sosok ibu rumah tangga yang harus meninggal dunia gara-gara kecelakaan lalu lintas. Tapi, dia masih diberi kesempatan untuk hidup dan kembali bersama keluarga cuman 49 hari.
Sang suami adalah sosok ahli bedah yang harus bekerja keras demi menolong istri tercintanya. Cerita brilian ini datang dari sosok penulis Go Back Couple dan direktur serial Hundred Million Stars From the Sky.
Kabarnya, drama ini udah dirilis bulan ini setelah serial Crash Landing On You.
7. Secret
Seingat kita sih, terakhir kali kita dengar film ini Agustus tahun lalu. Menurut kabar yang kita dapatkan, team produksi film ini bakal mengeluarkan seri kedua 6 bulan kemudian.
Faktanya, udah 4 bulan lebih nggak ada kabar sama sekali tentang edisi terbaru ini. Kemungkinan besar sih film ini bakal rilis tahun 2020 ini.
Seri ini dibintangi oleh Park Hae-jin sebagai sosok cowok yang gabung dalam team keamanan spesial dan mendedikasikan hidupnya buat menolong orang lain. Selain itu, kamu juga bisa melihat Jo Bo-ah yang berperan sebagai doktor.
8. The King: Eternal Monarch
Salah satu Drama Korea Terbaik yang kita rekomendasikan adalah The King: Eternal Monarch. Nggak perlu diragukan lagi kualitas ceritanya. Drama ini ditulis oleh penulis dibalik suksesnya Goblin, Descendant of the Sun, dan Mr. Sunshine. Yaps, siapa lagi kalau bukan Kim Eun-sook.
Spesialnya, drakor satu ini dibintangi oleh artis bertalenta Lee Min-ho. Inilah kenapa kita menunggu-nunggu drama ini. Hadirnya Lee Min-ho setelah absen lama gara-gara bela negara pasti bikin kamu kangen banget.
Kerennya, cerita yang diangkat bakal seputar kerajaan yang harus collab sama detektif modern (Kim Go-eun) dan menyatukan kehidupan parallel mereka. Selain itu, film ini juga mendatangkan artis Jung Eun-chae dan Woo Do-hwan.
9. Itaewon Class
Pernah dengar nama Park Seo-joon? Apakah kamu penasaran kalau aktor keren ini bermain peran sebagai orang biasa yang harus berjuang demi meraih tujuan dan mimpinya? Inilah yang bakal kamu temukan kalau nonton Itaewon Class.
Diangkat dari kisah yang ada di Webtoon, rasakan sendiri perjuangan Park Seo-joon untuk mendirikan restoran yang nggak cukup cuman dengan skill entreprenuer gara-gara harus menghadapi masyarakat yang menghalanginya.
Kisah ini diramaikan dengan artis peraih penghargaan bernama Kim Da-mi. Perannya adalah social media influencer yang nantinya jadi manager di restoran keren ini.
Bahkan nggak tanggung-tanggung, cerita dan screen play nya langsung ditulis oleh penulis asli dan ilustrator Webtoon, Jo Gwang-ji. So, yuk nonton sekarang biar nggak penasaran!
10. Kingdom 2
Suksesnya series pertama di Januari 2019 lalu bikin Netflix lanjut ke projek keduanya, yaitu Kingdom 2 yang bakal dirilis nanti pada Maret 2020. Kualitasnya udah menjamin kalau kamu nggak bakal kecewa.
Apalagi, ceritanya bakal ada zombie yang keluar dari kerajaan ini. Tentu kamu bakal melihat sendiri perjuangan Ju Ji-hoon, Ryu Seong-ryong, sampai Bae Do-na dalam menghadapi manuver politik untuk menjatuhkan kekuasaan mereka.
Kesimpulan
Lihat sendiri kan sekarang kalau sebenarnya ada banyak banget genre drama korea yang bisa kamu nikmati di tahun 2020 ini. Tentu, kamu nggak bakal bosen dengan cerita seputar cinta aja kan?
Kalau kamu mau yang lebih seru, coba deh lihat film super hero 2020 yang bakal rilis sebentar lagi. Atau kalau itu masih kurang memacu adrenalin, film horror 2020 juga bisa jadi opsi nih.
So, segini aja ya sharing kita tentang serial drakor yang bakal rilis tahun 2020 ini. Kalau masih penasaran tentang update seputar dunia digital dan teknologi, kamu bisa langsung browsing info itu di Digitek.id ya.
Segudang info, tips dan trik, sampai review film udah kita sediakan khusus buat kamu.